PUTU AYU EMPUK LEMBUT
Oleh : Mulina
Sahabat dapur mami kali ini saya akan membagikan resep putu ayu
yang empuk dan lembut, siapa yang tidak kenal dengan kue tradisional yang satu
ini pasti sudah tidak asing lagi dong, kue tradisional putu ayu memiliki rasa
yang lezat dan bertekstur lembut, sehingga tak heran jika kini sangat popular
dikalangan masyarakat. Manisnya gula dan gurihnya merupakan perpaduan yang
lezat dan memanjakan lidah, warna yang cantik dengan taburan kelapa parut
berwarna putih adalah kombinasi yang sangat menarik dipandang mata. Langsung
saja ke resepnya J
Bahan :
Ø 2 butir telur
Ø 125 gram gula
Ø 150 gram tepung
protein sedang (ayak)
Ø 150 ml santan (
rebus dikasih daun pandan lalu dinginkan)
Ø ½ sdt sp
Ø ¼ sdt baking
pawder
Ø ½ butir kelapa
parut ( secukupnya kelapa parut kering
tambahkan sedikit air dan garam lalu kukus sebentar)
Ø Secukupnya
pasta pandan
Langkah :
v Siapkan cetakan
oles minyak taruh kelapa parut dan padatkan, sisihkan
v Panaskan
kukusan api sedang, tutup dibalut kain bersih
v Mixer telur dan
gula hingga berbuih, lalu masukkan sp mixer dengan kecepatan tinggi hingga
putih pucat kental mengembang
v Turunkan
kecepatan mixer , masukkan terigu yang telah dicampur baking pawder sedikit demi sedikit mixer sebentar saja
hingga rata, matikan mixer.
v Masukkan santan
dan pasta pandan ke adonan, lalu aduk balik perlahan hingga rata.
v Tuang ¾
penuh kedalam cetakan lalu kukus selama 10-15 menit hingga matang
v Angkat
keluarkan dari cetakan, biarkan dingin
v Selamat mencoba
J
0 komentar:
Posting Komentar