URAP SAYUR ENAK GURIH


URAP SAYUR ENAK GURIH
oleh : mulina


    Sahabat dapur mami, kali ini saya akan membagikan resep urap sayur yang enak dan gurih, pasti semua suka dong dengan sayuran yang satu ini, iya harus suka dong karena sayuran sangat penting dan bermanfaat bagi tubuh kita dan juga bisa mencegah dari berbagai macam penyakit, seperti mencegah penyakit jantung koroner, mencegah pendarahan, membantu system pencernaan dan lainnya.

     Urap sayur merupakan makanan sayuran yang direbus dan dicampur dengan kelapa parut yang telah di bumbui. Berikut ini cara membuat urap sayur yang enak dan nikmat JJ

BAHAN-BAHAN URAP:

Ø  200 gram bunga kol
Ø  200 gram kacang panjang
Ø  150 gram tauge
Ø  Satu ikat kankung
Ø  200 gram kelapa parut
Ø  100 gram wortel

BUMBU UNTUK URAP:

Ø  2 lembar daun jeruk
Ø  7 buah cabe rawit (haluskan)
Ø  Garam secukupnya
Ø  Kaldu bubuk sesuai selera
Ø  3 siung bawang putih (haluskan)
Ø  1 sdm gula (haluskan)
Ø  3cm rempah kencur (haluskan)

CARA MEMBUAT URAP

1.       Untuk membuat urap dapat dilakukan dengan terlebih dahulu memotong sayuran setelah di potong semua kemudian dibersihkan dengan air mengalir setelah itu rebus terlebih dahulu air dalam panci secukupnya, lalu masukkan sayuran kedalamnya. Rebus bahan sayuran selama kurang lebih 3-4 menit, jangan merebus terlalu matang atau sayuran akan menjadi layu.
2.       Setelah selesai silahkan buat bumbunya caranya masukkan bawang putih, kencur, gram, guka, kaldu bubuk dan jeruk serta cabe rawit. Campurkan semua bahan ini dan haluskan secara merata.
3.       Tambahkan dengan menggunakan kelapa parut , lalu campurkan dengan rata dengan mengaduknya menggunakan sendok secara merata.
4.       Angkat sayuran dari rebusan tiriskan terlebih dahulu airnya secara merata, selagi menunggu silahkan kukus bumbu dengan dibungkus menggunakan daun pisang secara merata selama kurang lebih 15 menit sampai harum dan matang.
5.       Seetelah sayuran dingin campurkan sayuran bersama dengan bumbu secara merata gunakan adukan sendok untuk mencampurkan semua bahan ini secara merata.
6.       Selamat menikmati



Share on Google Plus

About KPI NEWS

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar